Our Story

Dari Toko Serba Ada menjadi Brand Parfum dengan Pabrik Sendiri

AZWARY Perfume merupakan brand parfum yang lahir di Kota Padang pada tahun 1999 di bawah PT. Azzwars Wangi Abadi, yang berawal dari sebuah toko serba ada di Pasar Raya Padang.

Dari toko tersebut salah satu item paling laris adalah parfum. Dari sana, pemiliknya beralih mendirikan toko parfum yang kemudian bertransformasi jadi toko parfum refill (tahun tersebut dikenal sebagai parfum paris) dan sejak 10 terakhir berkembang menjadi brand parfum yang sudah mulai merancang aroma sendiri.

Saat ini AZWARY Perfume mulai mengembangkan parfum berdasarkan karakter dan personality. Hal ini sejalan dengan misi perusahaan yang ingin membantu setiap orang menemukan kebahagian mereka dan itu dimulai dari mengenali diri sendiri. Untuk mewujudkan hal tersebut AZWARY Perfume sedang mengembangkan pabrik sendiri, karena Kami percaya kualitas aroma adalah sesuatu yang tidak bisa ditawar.

Azwa

Share the Happiness